Cara Jualan Desain Logo di Situs Online – Kamu ahli pada bidang Desain Logo dan ingin menjadi Freelance atau sekedar membuka jasa pembuatan logo? Nah, masalahnya adalah kamu susah mencari klien yang ingin membuat logo untuk bisnisnya.
Jika kamu memiliki permasalahan di atas, jualan logo secara online adalah solusi terbaik untuk mendapatkan uang dari desain logo. Dimana tempat jual logo terbaik? Sebenarnya ada banyak sekali situs atau website untuk menjual hasil desain logo kita.
Jika kamu sedang mencari dimana tempat jualan logo yang bagus dan cuan banget. Kamu datang pada artikel yang tepat! karena kita akan membahas beberapa situs atau website untuk jualan logo, bukan hanya itu, kamu juga bisa menjual karya lainnya loh.
Daftar Isi
Potensi Industri Desain Logo di era Digital
Setelah terjadinya pandemi yang lalu, membuat banyak sekali perubahan yang terjadi dalam kehidupan. Contohnya, Akhir-akhir ini banyak sekali industri kreatif yang berkembang dan memasuki dunia digital. Yang mana hal ini dapat memperluas market mereka dalam menjangkau pebisnis.
Ada beberapa jenis dari industri kreatif yang terjun ke ranah digital ini. Seperti Web Creation, UI/UX Desain, Copywriting, sampai Desain Logo.
Nah, bagi seorang logo desainer yang sudah lama berkecimpung dalam industri ini, merupakan hal yang tepat untuk beralih ke pasar digital. Sebelum melangkah lebih jauh kamu juga dapat menghafal beberapa istilah baru dalam jual beli online.
Industri kreatif pada bidang desain logo ini cukup banyak peminatnya, Mulai dari usaha kecil sampai dengan perusahaan pasti akan mencari jasa desain logo terbaik pada search engine seperti google. Oleh sebab itu kamu juga harus bisa beradaptasi dengan keadaan ini.
Mengapa Jualan Logo Secara Online?
Kenapa harus jualan logo secara online? kenapa gak langsung terjun ke owner atau menawarkan jasa secara face to face atau langsung? Sebenarnya semua itu tergantung kenyamanan masing-masing.
Jika kamu merasa nyaman dengan metode face to face lebih baik. Tapi, apa salahnya untuk memperluas market kita?
Karena sekarang semua sudah serba digital, ada beberapa alasan yang bisa kamu pahami. Kenapa harus jualan logo secara online.
#1. Memperluas Target Pasar
Alasan pertama kenapa kamu harus mulai terjun untuk masuk ke ranah digital yaitu, untuk memperluas market. Temukan owner bisnis di luar sana yang membutuhkan skill kamu.
#2. Lebih Mudah dan Gak Ribet
Kok bisa? Karena ketika kamu mencoba untuk menjual logo secara online, pastinya kamu sudah punya portofolio. Nah, dengan portofolio yang sudah kamu posting di situs web, sosial media, dll. Membuat klien akan lebih percaya dengan kinerja kamu.
#3. Meningkatkan Income
Kamu sudah punya portofolio yang terposting di internet, dengan begitu kamu bisa saja tidak melakukan promosi dan klien datang sendiri kepada mu. Sebelumnya saya juga telah mengangkat topik terkait usaha jualan diamond topup game digital yang juga berpotensi menambah income yang sama.
#4. Jualan Logo Online Tidak terikat waktu kerja
Jika kamu adalah seorang Freelancer di bidang logo design maka pilihan untuk jualan logo secara online menjadi salah satu jalan untuk berkembang. Dengan begitu kamu bisa kerja dimana saja.
Dan masih banyak manfaat lainnya yang bisa kamu ketahui dan kamu pahami ketika sudah terjun ke ranah digital itu sendiri. Nah, kita lanjutkan pembahasan intinya mengenai jualan logo online ini.
Rekomendasi Situs Tempat Jualan Desain Logo Online
Ada beberapa rekomendasi situs untuk menjual hasil desain logo milikmu secara online, Kamu cukup menunggu sampai ada klien yang ingin membeli logomu sambil membuat desain baru lagi.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat jualan logo online yang bisa kamu coba:
1. Website jual desain logo profesional: LogoGround
Situs untuk menjual logo secara online yang pertama ada LogoGround, Buat kamu para pemula yang baru ingin terjun pasti asing dengan situs yang satu ini. Tetapi, berbeda dengan yang sudah berpengalaman.
Situs LogoGround menawarkan kamu untuk menjual desain logo yang sudah siap pakai. Kamu bisa mendapatkan penghasilan minimal sebesar $200/logo jika berhasil terjual. Pastikan kualitas logo kamu adalah yang terbaik, karena seleksi untuk lolos review sangat ketat sekali.
2. Situs Jualan Logo Gampang di Setujui: StockLogos
Berikutnya ada StockLogos. Tak kalah dengan LogoGround, Situs ini memiliki jutaan traffic yang selalu mencari desain logo terbaik untuk bisnis mereka. Selain itu, saat kamu upload desain logo disini dengan mengikuti syarat ketentuan, pasti bisa dengan mudah di setujui.
Di sinilah kesempatan kamu untuk mendapatkan penawaran terbaik untuk pembelian jenis logo yang akan digunakan.
Karena, para buyer dapat memilih untuk membeli logo siap pakai atau custom logo. Jadi pastikan kamu membuat logo yang menarik.
3. Tempat Jual Stock Desain Logo: Graphic River
GraphicRiver merupakan salah satu situs web terbaik untuk menjual desain logo. Di sini kamu juga bisa menjual desain, template, dan grafis yang kamu miliki.
Setiap desain yang di upload pada situs web ini ditinjau secara manual oleh tim GraphicRiver. Jadi untuk memastikan kualitas konten yang dikirimkan di situs web mereka selalu hasil yang terbaik. pastikan hasil desain mu harus menonjol.
4. Logomesta
Kalau kamu suka dengan yang praktis dan simpel, mungkin jualan logo online di situs Logomesta bisa jadi pilihan. Karena di sini kamu cukup mendaftar sebagai vendor dan langsung bisa upload karya desain logo kamu.
Untuk harga kita yang menentukan sendiri, jadi pastikan harga sesuai dengan logo yang kamu buat ya!
5. Etsy
Situs selanjutnya untuk mendapatkan uang dari hasil desain logo ada Etsy. Kamu bisa memasarkan hasil desain mu di sini. Saat artikel ini ditulis, situs Etsy memiliki kurang lebih sekitar 30jt pelanggan.
Jadi kamu memiliki kesempatan untuk mendapatkan klien secara langsung, dan pastikan bahwa hasil detail logomu adalah yang terbaik.
6. Situs Freelancer Desainer Logo: Fiverr
Terakhir ada Fiverr, salah satu website penghasil uang favorit para Freelancer. Selain menjual logo di Fiverr kamu juga bisa menawarkan jasa lainnya, seperti desain web, penulisan, dan masih banyak lagi.
Fiverr merupakan situs penyedia jasa Freelance, jadi untuk kamu seorang Freelance bisa bergabung disana. Kamu juga bebas menentukan harga jual dari hasil desain mu.
Baca Juga :
- Daftar Situs Microstock yang Terbukti Membayar
- Cara Membuat Situs Web di Instagram
- Rekomendasi Web Baca Buku Digital
- Kumpulan Logo Rank Free Fire Lengkap
Langkah – Langkah Cara Jualan Logo Online
Nah, berikut ini adalah contoh memulai jualan logo secara online dari salah satu situs yang kita bahas tadi. Kita akan pakai contoh LogoGround, karena situs ini yang paling terkenal.
- Pertama kamu masuk dulu ke situs LogoGround.com, Pada halaman home kamu akan melihat banyak sekali logo yang dijual. Nah untuk bergabung kamu bisa pilih “Signup to sell“
- Setelah itu kamu akan diminta untuk mengisi data secara lengkap seperti nama dan email.
- Jika sudah silahkan login, pada pilihan menu di dashboard profile pilih Logos > upload new logos.
- Isi data logo yang kamu jual secara detail seperti Nama, Deskripsi, kategori bisnis, dan Harga.
- Setelah itu tunggu LogoGround mereview hasil desain logomu, jika di terima maka akan muncul di halaman “Logos i uploaded“. Jika belum kamu bisa coba upload karya terbaik mu yang lain.
- Selesai, tinggal tunggu klien yang membutuhkan logo mu.
Kesimpulan
Ada banyak sekali manfaat jika kamu terjun langsung ke ranah digital untuk menjual desain logo secara online, Karena kamu akan lebih dikenal luas karena hasil desainmu yang sudah tersebar di internet. Dengan begitu kamu bisa lebih dipercaya oleh klien.
Ketika kamu terjun ke ranah digital kamu akan bersaing dengan ribuan atau bahkan jutaan orang dengan bakat yang sama. Kamu harus memiliki keunikan tersendiri pada setiap desain logo yang dibuat.
Ada pula hal negatifnya. Yaitu, hasil desain logo buatan kamu bisa saja tercuri jika tidak diberi Watermark atau bahkan ada penipuan yang mengatasnamakan dirimu.