Cara Menonaktifkan Google Voice Typing di Android

Reviewtekno.com – Apakah Kamu mencari cara menonaktifkan Google Voice, sebab terkadang merasa risih dengan notifikasi Google Voice Typing yang tiba-tiba saja muncul di layar HP, sehubungan notifikasi nya yang muncul kapan saja bahkan saat Kamu bekerja sekalipun.

Sehingga terasa begitu mengganggu, namun tak perlu khawatir, berikut ada tutorial menonaktifkan Google Voice Typing Android dengan mudah.

Apa itu Google Voice?

Menonaktifkan Google Voice

Bagi sebagian orang, fitur Google Voice Typing memang belum cukup familiar. Namun jangan salah, kecanggihan fitur ini ketika dikuasai tentu akan membuat pekerjaan lebih mudah.

Voice Typing merupakan terobosan baru yang ada pada bagian Google Document.

Dikembangkan oleh tim developer ‘engine speech to text’ fitur Google Voice Typing memiliki kemampuan untuk melakukan transkripsi suara ke dalam bentuk tulisan dengan menggunakan tech to speech.

Akses google voice typing juga bukanlah fitur prabayar atau Kamu harus memiliki aplikasi premium, cukup dengan mengunduh google document saja, maka jenis fitur ini dapat Kamu pelajari.

Kegunaan Google Voice Typing

Ada beberapa fungsi yang melatar belakangi penciptaan adanya Google Voice Typing.

Diantaranya yaitu akan mempermudah Kamu ketika ingin membuat dokumen yang berisi banyak tulisan, disini Kamu tak perlu lelah menghabiskan waktu berjam-jam untuk mengetik.

Cukup dengan menggunakan  fitur Voice Taping saja maka pengerjaan akan lebih mudah dan efisien. Kedua yakni memberikan Kamu kemudahan dalam mengedit dokumen dengan bantuan suara.

Ketiga akan mempercepat kegiatan transkrip seperti halnya dalam penerjemahan dokumen atau pembuatan naskah film.

Cara Menonaktifkan atau Disable Google Voice Typing

Jika Kamu merasa memori Handphone terlalu penuh, dan harus me remove penggunaan Google Voice Typing atau dirasa fitur ini justru terasa mubazir, karena tidak banyak terpakai.

Berikut langkah-langkah yang bisa Kamu lakukan:

1. Menonaktifkan melalui Keyboard

Kamu bisa melakukan disable Voice Typing langsung dengan menggunakan keyboard yang terpasang di ponsel.

  • Dalam hal ini, mulanya Kamu harus membuka setting atau pengaturan pada Handphone lalu pilihlah pada bagian Language and Input. Bagi beberapa pengguna tentunya langkah ini akan berada dibawah sisi personal.
  • Kemudian pilihlah pada bagian select virtual keyboard. Saat sesi ini kemungkinan hanya bisa terjadi bagi beberapa pengguna saja.
  • Setelah mengisi Language and Input, maka selanjutnya yakni pilihlah pada menu select your keyboard atau default keyboard dan klik virtual keyboard.
  • Selanjutnya di bagian Manage Keyboard, maka Kamu dapat melakukan configure Input Method, dan ketika laman google dan tulisan Google Voice Typing muncul.
  • Dan Kamu tinggal menggeser atau switch tulisan tersebut sampai aktif. Itu akan membuat akun Google Voice Typing sudah non aktif.

2. Menonaktifkan Google Voice melalui Gboard Application

Jika menonaktifkan dengan keyboard biasa ternyata tidak berfungsi. Maka Kamu bisa mengaktifkan nya melalui Gboard (aplikasi keyboard yang terhitung sebagai pihak ketiga).

  • Langkah pertama yang bisa Kamu lakukan yakni membuka smartphone, dan pilih bagian select and input, dan pilihlah Gboard
  • Selanjutnya yang perlu Kamu lakukan yakni membuka Voice Typing, switch pada posisi disable atau mati.
  • Setelah itu lakukanlah konfirmasi apakah Google Voice Typing dengan benar-benar mati, selain itu jika ponsel Kamu ber spesifikasi HTC maka Kamu juga harus mengaktifkan HTC Sense Input

Cara Mengaktifkan Kembali Google Voice Typing

Rasanya tidak afdol jika hanya membahas langkah untuk menonaktifkan nya semata. Maka dari itu kami akan memberikan sedikit informasi bagaimana untuk mengaktifkan Google Voice Typing.

Caranya cukup mudah yakni setelah Kamu membuka Google Doc, maka Kamu bisa melakukan klik tombol plus, setelah tombol plus, selanjutnya yang bisa Kamu lakukan adalah klik New Document.

Setelah itu klik tanda titik tiga yang berada di sebelah kanan atas, pilih pada bagian voice input, dan pilih bahasa Indonesia untuk bahasa program yang akan Kamu kenakan.

Baca Juga :

Demikian sekilas informasi tentang cara menonaktifkan Google Voice Typing, semoga dapat bermanfaat.